Artikel pilihan
Istana Heian adalah istana kekaisaran di ibu kota Jepang Heian-kyō (Kyoto) dari 794 hingga 1227. Istana berada di ujung utara kota, dan dibangun meniru perencanaan kota Chang'an pada zaman Dinasti Tang dan Dinasti Sui. Istana ini berfungsi sebagai tempat kediaman resmi kaisar dan pusat administrasi Jepang selama zaman Heian (794-1185). Istana berada di kawasan tertutup yang dikelilingi tembok. Di dalamnya terdapat beberapa gedung upacara dan administrasi, termasuk kantor-kantor kementerian. Istana Dalam yang disebut Dairi (内裏 ) dikelilingi tembok terpisah, dan merupakan kompleks kediaman Kaisar Jepang. Selain tempat tinggal kaisar, Dairi merupakan tempat kediaman istri-istri kaisar serta gedung-gedung yang dipakai kaisar dalam melaksanakan tugas resmi dan seremonial. Pada akhirnya istana terbakar habis pada tahun 1227, dan tidak pernah dibangun kembali. Di atas tanah bekas istana didirikan berbagai bangunan sehingga hampir tidak ada sisa-sisa bangunan yang tertinggal. Pengetahuan tentang Istana Heian hanya berdasarkan sumber-sumber kontemporer, bagan dan lukisan kuno, serta ekskavasi arkeologis yang dilakukan secara terbatas sejak akhir 1970-an. (Selengkapnya...)
Peristiwa terkini
- Jalen Hurts (gambar) menjadi MVP saat Philadelphia Eagles mengalahkan Kansas City Chiefs dan memenangkan Super Bowl.
- Presiden Namibia ke-1, Sam Nujoma, meninggal dunia pada usia 95 tahun.
- Imam Isma'ilisme Nizari ke-49, Aga Khan IV, meninggal pada usia 88 tahun dan digantikan oleh putranya, Aga Khan V.
- Sebelas orang termasuk pelaku tewas dalam penembakan di Örebro, menjadikannya pembunuhan massal terburuk dalam sejarah Swedia.
- Pesawat Learjet 55 menabrak beberapa gedung di Philadelphia, Amerika Serikat menewaskan 7 orang.
Tahukah Anda
- "... bahwa menurut sejarawan Yunani dan Romawi, Kleopatra meracuni diri sendiri dengan sarana baluran beracun atau benda runcing semisal tusuk konde?"
- "... bahwa alergi air adalah alergi langka ketika seseorang merasa gatal-gatal yang menjalar saat kulitnya bersentuhan secara langsung dengan air?"
- "... bahwa bahasa Muna merupakan sebuah bahasa Austronesia yang utamanya dituturkan di Pulau Muna dan sebagian barat laut Pulau Buton di Sulawesi Tenggara? Bahasa ini terancam punah dengan jumlah penutur yang semakin menurun tiap tahunnya."
- "... bahwa Pertempuran Perlintasan Ciater adalah sebuah pertempuran yang berlangsung dari 5 hingga 7 Maret 1942 antara pasukan invasi Jepang melawan pasukan kolonial Belanda? Pertempuran ini memperebutkan Perlintasan Ciater yang memiliki peranan strategis dalam upaya pertahanan kota Bandung."
Tantangan kolaborasi

Wikipedia membutuhkan artikel-artikel berikut. Mari bersama-sama merintisnya pada Februari 2025.
- Tantangan kolaborasi
- Hasil kolaborasi terbaru
Hari ini dalam sejarah
11 Februari: Kemenangan Revolusi di Iran (1979); Hari Pembentukan Negara di Jepang
- 660 SM - Hari pendirian Jepang tradisional oleh Kaisar Jimmu Tenno.
- 1889 - Jepang: Konstitusi Meiji diadopsi; Sidang Parlemen Jepang pertama dimulai pada 1890.
- 1971 - Perjanjian Dasar Laut ditandatangani 87 negara melarang senjata nuklir di perairan internasional.
- 1973 - Perang Vietnam: Pelepasan pertama tahanan perang Amerika Serikat dari Vietnam.
- 1987 - Konstitusi Filipina mulai berlaku.
- 1990 - Nelson Mandela dibebaskan dari penjara di Afrika Selatan.
- 1997 - Pesawat Discovery diluncurkan pada misi perbaikan ke teleskop luar angkasa Hubble.
- 1999 - Pluto berubah menjadi planet terjauh ke-9 dari Matahari (sebelumnya merupakan planet terjauh ke-8).
- 2008 - Upaya pembunuhan Presiden José Ramos-Horta oleh tentara pemberontak Timor Leste.
Tanggal lain: 10 Februari – 11 Februari – 12 Februari
Gambar pilihan
Oleh: Holger Uwe Schmitt
Lisensi: CC BY-SA 4.0